MTQ Ke – IV Tingkat Kecamatan Lingga Timur Resmi Dibuka

Lingga129 Dilihat

Lingga,MediaKepriNews.Com-Musabagah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke – IV Tingkat Kecamatan Lingga Timur resmi dibuka pada Senin (17/02).Bertempat di Lapangan Desa Kudung Kecamatan Lingga Timur.

Acara pembukaan yang berlangsung ramai tersebut diawali dengan peresmian stand Bazar oleh Ketua gerakan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Lingga Maraatussholiha M.Nizar.

Camat Lingga Timur Abang Syafril dalam sambutannya yang sekaligus membuka acara MTQ tersebut mengucapkan terimakasih kepadaSeluruh pihak yang berperan dalam mensukseskan acara rutin itu.

“Terima kasih kami ucapkan kepada seluruh masyarakat yang telah berjibaku mensukseskan acara ini.Semoga dengan semangat dan antusias yang ada menjadi keberkahan untuk kita semua”,ungkap Abang Syafril.

Selain itu Abang syafril berharap kegiatan MTQ Ke – IV Tingkat Kecamatan Lingga Timur dapat melahirkan generasi yang senantiasa mencintai Al – Qur’an.

Sebagai resminya MTQ dilaksanakan, acara dilanjutkan dengan pemukulan beduk oleh Wakil Bupati Lingga, Camat Lingga Timur, Ketua MUI Kabupaten Lingga, dan Juga Staff Khusus SDM serta didampingi Kabag Kesra dan Kabag Pemerintahan Sekretariat Daerah Kabupaten Lingga.

Wakil Bupati Lingga yang merupakan Ketua LPTQ Kabupaten Lingga juga menyampaikan terima kasihnya kepada seluruh masyarakat Kecamatan Lingga Timur yang telah ikut mensukseskan MTQ Ke – IV Tingkat Kecamatan Lingga Timur hingga berlangsung sukses.

“Seperti yang kita ketahui Al – Qur’an merupakan pedoman hidup untuk menuju kesuksesan dunia dan akhirat, untuk itu marilah kita pelajari makna yang terkandung dalam Al – Qur’an”,tutup Nizar dalam Sambutannya.(SB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.