MediaKepriNews.Com-Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad resmi melantik Roby Kurniawan sebagai Bupati Bintan untuk sisa masa jabatan 2021-2024 di Gedung Daerah, Tanjungpinang, Senin (03/10). Roby Kurniawan sebelumnya menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bintan sejak 23 Agustus 2021.
Pelantikan Roby Kurniawan sebagai Bupati Bintan didasarkan pada Surat Keputusan (SK) Menteri Dalam Negeri Nomor 131.21-5483 Tahun 2022 Tentang Pengesahan Pengangkatan Bupati Bintan dan Pengesahan Pemberhentian Wakil Bupati Bintan.
Usai melakukan pelantikan, Gubernur Ansar berpesan agar segera melakukan konsolidasi internal dan penguatan kinerja Pemerintah Kabupaten Bintan untuk menjamin berjalannya roda pemerintahan secara kondusif.
“Kepada Bupati Bintan yang baru dan segenap jajaran Pemerintah Kabupaten Bintan untuk menjalankan tugas dan fungsi yang diamanahkan, terkait pembangunan pelayanan kepada masyarakat akan terus bergulir dan berkelanjutan,” kata Gubernur Ansar.
Menurut Gubernur Ansar, tantangan dan hambatan akan terus datang, namun sebagai kepala daerah harus mampu menghadapinya dengan membuahkan kebijakan yang strategis.
Kebijakan strategis tersebut dibutuhkan dalam percepatan pembangunan, khususnya di bidang ekonomi. Adapun kontribusi share Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Kabupaten Bintan terhadap Provinsi Kepri menempati urutan kedua setelah Kota Batam sebesar 7,86 persen.
“Kita harap juga semua indikator-indikator makro di Bintan bisa memberikan kontribusi besar ke Provinsi, karena keberhasilan provinsi itu bergantung dengan keberhasilan kabupaten dan kota,” jelas Gubernur Ansar.
Sementara itu, Roby Kurniawan mengatakan segera bekerja untuk melanjutkan visi dan misi Bintan Rumah Kita yang berfokus pada beberapa hal. Yang pertama adalah transisi dari pandemi menuju endemi, untuk itu dicanangkan 2023 Bintan sebagai tahun perlindungan yang dianggarkan BPJS ketenagakerjaan untuk pekerja rentan seperti nelayan dan petani.
“Untuk melakukan recovery ekonomi, kita harus memberikan rasa aman dan rasa nyaman kepada para pekerja kita, kita juga terus menggalakkan ekonomi kerakyatan,” ujar Roby Kurniawan.
Turut hadir dalam pelantikan tersebut Ketua TP-PKK Provinsi Kepri Hj. Dewi Kumalasari Ansar, Kabinda Kepri Laksamana Pertama TNI Andriansyah, Wakil Walikota Tanjungpinang Endang Abdullah, Kapolres Bintan AKBP Tidar Wulung Dahono, dan sejumlah perwakilan Forkopimda Kepri lainnya. (jlu)